Diposting Oleh NUR HUMAYRA • 22 April 2025

Poliban Umumkan Perpanjangan Jadwal Pembayaran UKT dan Biaya Lainnya untuk Mahasiswa Baru Jalur SNBP

thumbnail

Kabar baik buat kamu yang lolos jalur SNBP di Poliban. Poliban resmi memperpanjang jadwal pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan biaya lainnya untuk tahun akademik 2025/2026.

Dalam pengumuman yang dikeluarkan, mahasiswa baru jalur SNBP kini punya waktu tambahan untuk menyelesaikan pembayaran. Berikut jadwal terbarunya:

Pembayaran UKT Semester 1
Diperpanjang sampai 21–27 April 2025 (mundur satu minggu dari jadwal sebelumnya).

Pembayaran untuk Pembinaan Mental, Fisik, Disiplin (Bintalfis) dan beberapa tes lain seperti Bela Negara, Tes Narkoba, Tes Kemampuan Bahasa Inggris, dan Asuransi:
Dijadwalkan pada 29 April–4 Mei 2025.
Biaya yang harus dibayar:

Rp 1.360.000,- untuk Prodi D3

Rp 1.380.000,- untuk Prodi D4

Pembayaran ini wajib dilakukan sesuai jadwal, karena menjadi bagian dari proses pendaftaran ulang.

Oh ya, buat kamu yang belum bayar UKT tanpa alasan jelas (kecuali pemilik KIP-K) atau tidak mengisi Daftar Ulang, dianggap mengundurkan diri, ya!

Kalau masih bingung soal cara bayar dan info lengkap lainnya, kamu bisa cek langsung di website: https://pmb.poliban.ac.id

Lampiran:

Kami siap membantu anda

Apabila kamu memiliki kendala atau pertanyaan. Silakan hubungi kami atau dapat juga membaca Petunjuk Pendaftaran terlebih dahulu

Butuh Bantuan? Hubungi Kami!